![]() |
Karang Taruna RW 05 Saat usai gelar diskusi rutin bulanan |
Jakarta, beritash.com- Generasi millennial, atau mereka
yang lahir pada tahun 1990 ke atas, dianggap memiliki banyak sisi buruk oleh
generasi sebelumnya.
Mereke generasi milenial sering dianggap generasi yang
rapuh, cengeng dan generasi instan. Generasi yang sering ikut-ikutan tanpa
mempertimbangkan secara mendalam dan akhirnya lahirlah generasi "dangkal"
Milenial.
Namun, benarkah generasi millenial seperti itu ?
Anggapan tersebut akan terbantahkan dalam diskusi rutin yang
digelar karang taruna RW 05 Semper Barat Jakarta Utara. Agenda rutin setiap
bulan ini,kali ini bertajuk "generasi milenial". Tema menarik ini
dipilih karna setiap harinya menjadi pembicaraan di setiap sudut kota bangsa
ini.
Lilik yang menjadi pemandu dalam diksusi ini menyatakan
generasi milenial adalah generasi yang sangat percaya diri, kreatif dan
inovatif. Bagaimana tidak, karna generasi milenial hari ini dikelilingi
informasi yang begitu luar biasa.
“Sangat mudah hari ini untuk mendapatkan segala informasi
yang dibutuhkan tidak seperti di zaman saya”. tandas nya
Namun ia punya keresahan tentang generasi milenial yang dinilainya
kurang santun karena akhir-akhir ini menurutnya, generasi milenial mudah sekali
untuk saling memaki, membully bahkan menghardik di sosial media yang ia anggap
berbeda pandangan dengannya. Lebih simpelnya, Lilik dalam melihat fenomena
pemuda saat ini dengan generasi milenial yang mudah sekali mempercayai berita
"hoax".
“Yah itu lah realitas nya generasi hari ini, karna tak
mungkin setiap generasi yang berdiri tanpa celah dan kekurangan, ini menjadi
tanggung jawab kita bersama untuk mengantarkan generasi milenial yang hebat
dalam segala hal ”. tandas Lilik
Lain Lilik, Ahmad Alim juga turut mendefinisikan generasi
milenial dalam perspektif kepemimpinan, ia meyakini generasi hari ini akan
menjadi pemimpin masa depan yang hebat, karna generasi hari ini lah yang punya
potensi secara lengkap.
Diskusi ini mendapat sambutan positif dari ketua RW 05 Semper
Barat,Nurhasanudin yang merasa senang agenda rutin ini digelar setiap bulan .
“Saya sangat bahagia dikelilingi oleh anak muda yang begitu
luar biasa seperti kalian, apa yang sahabat-sahabat lakukan hari ini adalah
langkah kecil untuk menuju langkah besar yang dibalut dengan kesederhanaan yang
luar biasa, karna kesederhaan lah pemimpin tokoh-tokoh nasional ini di
lahirkan, mudah-mudah hari ini banyak
pelajarn yg dpat kita petik”. Kata RW Muda ini yang akrab dipanggil Acang.
[fr]